Cara mengambil screenshot di Android

Pengambilan screenshot di Android secara umum menggunakan dua tombol kombinasi yaitu tombol power+home atau tombol power+volume bawah.

Ketika dua tombol tersebut ditekan, layar perangkat akan berkedip dan disertai suara jepretan kamera. Terkadang muncul pemberitahuan screenshot telah berhasil, ada juga yang tidak ada. Apa bila tidak ada, pastikan layar berkedip lihat hasil skrinsotnya di galeri.

Di sisi lain anda juga bisa menemukan pilihan screenshot pada menu power. Tekan dan tahan tombol power sampai muncul menu, jika perangkat anda mendukung akan ada menu screenshot.

Samsung

Perangkat Samsung dengan OS froyo
Jika perangkat samsung anda keluaran lama dan masih bersistem operasi Froyo, gunakan tombol kombinasi tombol home+tombol kembali tekan secara bersamaan sampai layar berkedip.

Perangkat dengan tombol Home fisik
Jika perangkat Samsung anda mempunyai tombol home yang bisa ditekan, anda bisa menggunakan tombol home dan power, tekan secara bersamaan. Bila berhasil layar akan berkedip dan ada suara jepretan kamera. Bila tidak berhasil silahkan dicoba lagi mungkin saat menekan tidak bersamaan, pastikan menekan dua tombol secara bersamaan.

Perangkat tanpa tombol home fisik
Jika perangkat Samsung anda tidak memiliki tombol fisik ( Galaxy Note 10.1, Galaxy Tab, Galaxy Camera), anda bisa menggunakan tombol kombo power dan tombol volume bawah. Tekan tombol power dan volume bawah secara bersamaan sampai perangkat mengambil screenshot. Bila tidak berhasil, silahkan ulangi pastikan saat menekan dua tombol harus bersamaan. Ada juga yang sudah dilengkapi tombol screenshot di Bar Navigasi.

Perangkat Samsung dengan S Pen
Jika perangkat anda dilengkapi dengan S Pen (Galaxy Note Series), anda dapat dengan mudah mengambil, cukup tempelkan ujung S Pen ke layar sampai perangkat mengambil screnshot. Biasanya setelah mengambil screenshot akan muncul gambar untuk diedit. Jangan lupa menyimpannya selesai mengedit.


HTC
Untuk perarangkat HTC masih menggunakan tombolpower dan home. Tetapi caranya berbeda dengan perangkat Samsung yang ditekan bersamaan. Untuk mengambil screenshot di HTC, tekan dahulu tombol power lalu tekan tombol home secara cepat. Nanti layar akan berkedip dan ada pemberitahuan pengambilan screenshot berhasil.

Sony Xperia
Untuk perangkat Sony Xperia anda bisa menggunakan kombinasi tombol power+volume bawah. Tekan bersamaan sampai layar berkedip dan muncul pemberitahuan. Bila belum berhasil pastikan saat menekan tombol kombinasi secara bersamaan.

Ada cara lain, tekan tombol power yang lama sampai muncul menu, nah disitu ada menu screenshot. Tekan menu screenshot, jangan khawatir gambar yang akan diambil adalah yang dibelakang menu.

LG
Untuk perangkat LG juga menggunakan kombinasi tombol volume bawah+power. Tekan bersamaan yang lama sampai layar berkedip.


Jika perangkat anda tidak termasuk diatas, cara mengambil screenshot menurut sistem operasinya :

Gingerbread
Tekan tombol home dan power bersamaan sampai layar berkedip. Jika gagal silahkan ulangi, penekanan tombol harus bersamaan. Gambar otomatis tersimpan di galeri.

ICS & Jelly Bean
Tekan tombol power+volume bawah bersamaan sampai layar berkedip. Jika gagal silahkan ulangi, penekanan tombol harus bersamaan. Gambar otomatis tersimpan di galeri.





2 Responses to "Cara mengambil screenshot di Android"

  1. ada permainan seru yang menanti anda untuk memenangkan hadiah nya hingga jutaaan rupiah..
    ayo segera daftar kan diri anda di ionqq*co.m
    pin BB : 58ab14f5

    ReplyDelete
  2. Ayo pasang jagoanmu disini www(dot)updatebetting(dot)co
    Info lanjut 7ACD8560

    ReplyDelete

wdcfawqafwef